Sinjai, 12 Maret 2025. Bertempat di ruang media center telah dilakukan rapat pemantapan persiapan ZI. Dimana rapat tersebut dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Sinjai, YM. Bpk. Anthonie Spilkam Mona, S.H., M.H. serta Wakil Ketua PN Sinjai Ibu. Suci Astri Pramawati, S.H., M.Hum. dan juga diikuti oleh masing-masing ketua Area.
Senin, 10 Maret 2025 telah diadakan Kegiatan Monitoring dan Evaluasi Aplikasi E-Berpadu tahun 2024 Internal dan Eksternal.
Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Sinjai YM. Bpk. Anthonie Spilkam Mona, S.H., M.H, beserta Wakil Ketua PN Sinjai dan Panitera dan juga dihadiri oleh Para Staf Kepaniteraan.
Kegiatan ini juga mengundang Aparat Penegak Hukum pengguna Aplikasi e-Berpadu yaitu Polres Sinjai beserta Jajarannya, Kejaksaan Negeri Sinjai beserta Jajarannya, Kepala Rumah Tahanan Negara Sinjai beserta Jajarannya dan Perwakilan Advokat.
Sinjai 6 Meret 2025, bertempat di ruang Command Center Pengadilan Negeri Sinjai Telah dilakukan kegiatan Monitoring dan Evaluasi Pengisian dan pemenuhan dokumen AMPUH. Kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa seluruh dokumen AMPUH. Kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa pengisian dokumen-dokumen AMPUH yang sudah dipenuhi dan dilengkapi oleh setiap bagian.
Sinjai 28 Februari 2025, Ketua Pengadilan Negeri Sinjai YM. Bpk. Anthonie Spilkam Mona, S.H., M.H. meresmikan Gedung Pertemuan Harifin A.Tumpa. Gedung tersebut adalah bekas gudang penyimpanan barang-barang Pengadilan Negeri Sinjai yang di sulap oleh adik-adik Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSI) yang melakukan Kuliah Kerja Karya Profesi (K3P).